Senin, 27 November 2017

Sertijab Danramil Singosari

     Bertempat di Pendopo Kecamatan Singosari, pada hari ini 27/11/2017 berlangsung  Lepas Sambut Komandan Rayon mililiter  Singosari.acara  ini masih dalam  rangkaian  kegiatan Serah terima Jabatan Danramil 0818/26 Singosari dari Kapten Inf. Sujiono kepada Kapten Arm. Abdul Qodir.
     Beberapa hari yang lalu KODIM 0818 diberitakan melakukan penyegaran Organisasi di Wilayah Malang Raya.
 Komandan Kodim 0818 Kabupaten Malang – Kota Batu, Letkol Inf Ferry Muzawwad mengatakan bahwa prinsipnya mutasi jabatan di lingkungan TNI AD merupakan hal yang biasa.
     Hal itu dimaksudkan untuk memberikan penyegaran dan pengalaman tugas guna peningkatan karir bagi para Perwira. “Tidak hanya berlaku pada saat ini saja, akan tetapi bila satuan perlu atau membutuhkan mutasi untuk kepentingan organisasi kapanpun bisa dilaksanakan,” ujar Letkol Inf Ferry Muzawwad, Senin (20/11).
    Kapten Arm. Abdul Qodir sebelumnya bertugas sebagai Danramil Karangploso, namanya sempat mencuat pada saat terjadi kasus  kematian beberapa kambing di wilayah Karangploso yang misterius dan tidak wajar. Kapten Inf.Sujono sendiri akan berpindah tugas sebagai Danramil di Kecamatan Bumiaji, Batu


     Sebagaimana  yang kita ketahui bersama ,KORAMIL ( Komando Rayon Militer ) adalah satuan teritorial dan berada tingkat kecamatan bagian dari TNI Angkatan Darat yang langsung berhubungan dengan pejabat dan masyarakat sipil. Koramil berada di bawah kendali KODIM (Komando Distrik Militer), Pemimpinnya adalah Komandan Rayon Militer (Danramil) dengan pangkat Mayor / Kapten dan seorang Bintara tinggi untuk jabatan Danposramil dengan pangkat (Peltu/Pelda)
      Selamat datang dan selamat Bertugas di Singosari, Kapten Arm. Abdul Qodir ..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar